Friday 5 June 2015

RESEP/RECIPE : Roti Unti / Sweet Coconut Bread


Masih sekitar roti... 
Udah nemuin RESEP : Serba Roti yang enak jadinya mulai kreatif bikin ini itu..

Roti Unti ini biasanya bisa ditemukan di Restaurant Manado, namanya Broti. Biasanya dibentuk seperti bola tenis dan digoreng. Tapi kali ini saya mencoba untuk memanggang di oven, makanya hasilnya pun kayak roti manis kosong.

Kalo soal rasa, sama enaknya!
Lebih ngga berminyak, makannya pun ngga merasa bersalah :-)


Resep Roti dasar-nya bisa klik di sini.
Kalo udah jadi dibentuk bola-bola sekitar 50-60 g kemudian dipipihkan seperti foto di bawah ini.


Isi dengan Unti (untuk resep bisa klik di sini)
Jumlahnya sih sesuai selera ya, kalo gw sukanya yang unti-nya banyak :-)



Kemudian ditutup dan dibentuk seperti bola lagi.


Kemudian tata di dalam loyang sesuai selera tutup dengan tea towel dan biarkan selama kurang lebih 30-45 menit atau sampai adonan berkembang 2 kali lipat.

Panggang di oven dengan suhu 180 derajat pada oven normal atau 160 derajat celcius pada fan-Forced Oven selama kurang lebih 15-20 menit.

Tadaaaaaa....


Indah merekah dan wangi!!!

******************

No comments:

Post a Comment

Thank you!

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...